Persija Jakarta Syukuri Curi Satu Poin di Malang
Malang - Persija Jakarta Sukses meraih satu poin dalam laga lanjutan Indonesia Super League (ISL) melawan tuan rumah Arema Indonesia, Minggu (19/2/12) malam di Stadion Kanjuruhan, Malang. Hasil itu dinilai sudah maksimal bagi 'Macan Kemayoran'.
"Kami tidak menyangka bisa dapat satu poin. Dengan hasil ini, kami sangat bersyukur," ungkap Head Coach Persija, Iwan Setiawan, Minggu (19/2/2012) malam.
Dalam jumpa pers seusai pertandingan, Iwan mengatakan, raihan satu poin adalah buah kerja keras seluruh pemain dan tim. Tanpa kerja keras, mustahil hasil pertandingan malam ini berakhir seri.
Kata Iwan, kunci sukses anak asuhnya menahan Arema, karena seluruh pemain bekerja keras. Disiplin dan serius dalam membaca instruksi pelatih, membuat penampilan Persija cukup menawan.
"Sebelum pertandingan, kami selalu tekankan pada pemain bahwa Arema tim besar. Dalam beberapa permainan, top form Arema mulai menanjak," ucapnya.
Ia menuturkan, grafik permainan Arema dimata Iwan, terus membaik. Bahkan, saat melihat pertandingan malam ini, permainan Arema tidak seperti yang ia duga.
"Kami tidak menyangka bisa dapat satu poin. Dengan hasil ini, kami sangat bersyukur," ungkap Head Coach Persija, Iwan Setiawan, Minggu (19/2/2012) malam.
Dalam jumpa pers seusai pertandingan, Iwan mengatakan, raihan satu poin adalah buah kerja keras seluruh pemain dan tim. Tanpa kerja keras, mustahil hasil pertandingan malam ini berakhir seri.
Kata Iwan, kunci sukses anak asuhnya menahan Arema, karena seluruh pemain bekerja keras. Disiplin dan serius dalam membaca instruksi pelatih, membuat penampilan Persija cukup menawan.
"Sebelum pertandingan, kami selalu tekankan pada pemain bahwa Arema tim besar. Dalam beberapa permainan, top form Arema mulai menanjak," ucapnya.
Ia menuturkan, grafik permainan Arema dimata Iwan, terus membaik. Bahkan, saat melihat pertandingan malam ini, permainan Arema tidak seperti yang ia duga.
"Saya kaget melihat permainan Arema. Ini menandakan grafik Arema terus menanjak," ucapnya.
Iwan menambahkan, target Persija dalam pertandingan hari ini sebenarnya cukup bermain maksmal. Kalah menang adalah biasa. "Target kami anak-anak main maksimal sudah cukup. Kalau dapat satu poin, kami rasa ini patut disyukuri," pungkasnya.
Persija Jakarta Syukuri Curi Satu Poin di Malang
Reviewed by [ADMIN]
on
Thursday, February 23, 2012
Rating:
No comments: